Ekonomi

Harga Cabai Rawit di Pasar Skip Palembang Tembus Rp 100.000/KG

Harga Cabai Rawit di Pasar Skip Palembang Tembus Rp 100.000/Kg

Jitoe – Harga cabai rawit di pasar tradisional di Kota Palembang, Sumatera Selatan merangkak naik hingga Rp100.000/kilogram. Sebelumnya harga cabai berada di kisaran Rp 60.000/Kg.

“Saat ini harga cabai rawit naik Rp100.000 per kilo dan cabai burung Rp 120.000 per kilo,” kata Weni, salah seorang pedagang cabai di Pasar Skip Palembang, Sabtu (6/3/2021).

Kenaikan harga cabai rawit itu terjadi sejak beberapa hari terakhir ini. Weni tidak mengetahui pasti penyebab dari kenaikan harga cabai tersebut.

Baca Juga:   Produksi Padi Lampung Bersaing Ketat dengan Sumsel

 “Kemunkinan Corona ini lah yu faktornyo, soalnya kan begini produksi pupuk kan mungkin naik hargonyo, jadi harga cabai juga naik, terus faktor cuaca jugo.” Ucap Weni.

Weni mendapatkan cabai yang dipasok dari agen atau distributor di Jakabaring Palembang. Cabai tersebut biasanya didatangkan dari petani lokal di kabupaten Pagaralam dan juga dari Pulau Jawa.

Dampak dari kenaikan harga ini, kata Weni, berpengaruh pada menurunnya daya beli masyarakat.“Iyo yu, walaupun sedikit, masih dibeli uwong, karena kan masih makan cabai” tegas Weni

Naiknya harga cabai ini bukan hanya dikeluhkan pedagang, tapi juga pembeli. “Kalo biso jangan naik-naik terlalu mahal lah, biasa bae. Kalo 120 ribu itu terlalu luar biasa rasanyo. Kasian yang mau makan pedas jangan susah-susah.” Kata Weni penuh harap.

Baca Juga:   Tarif Terbaru Tol Bakauheni-Palembang 2023, Waktu Tempuh Mudik Cuma 3,5 - 4 Jam

Lain halnya dengan cabai merah biasa yang saat ini masih stabil dikisaran Rp 60.000/Kg. Harga komoditi lainnya, yakni bawang merah naik Rp 10.000/Kg, dari sebelumnya Rp 40.000/Kg, menjadi Rp 50.000/Kg.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button