PendidikanSUMSEL

Disdik Sumsel Tetapkan Awal Tahun Ajaran Baru

JITOE.COM, PALEMBANG – Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Selatan, H. Sutoko mengeluarkan surat edaran berkenaan libur resmi semester genap Tahun Ajaran 2023/2024 dan awal tahun ajaran baru.

Dalam Surata Edaran Nomor 20/1038/SMA.1/Disdik.SS/2024 perihal Surat Edaran libur semester Genap Tahun Pelajaran 2023/2024 tertanggal 20 Juli 2024 yang ditujukan kepada seluruh SMA, SMK, dan SLB negeri dan swasta di wilayah Sumatera Selatan itu, disebutkan liburan semester genap menutup tahun ajaran 2023/2024 dimulai dari 24 Juni hingga 6 Juli 2024.

Namun karena ada penyesuaian, maka masa liburan diperpanjang hingga 13 Juni 2024. Dengan demikian, awal masuk sekolah juga mengalami perubahan, dimana semula 8 Juli bergeser menjadi 15 Juli 2024.

Baca Juga:   Tuna Rungu Tekad Berjalan 50 Km Temui Pj Gubernur Sumsel untuk Modal Peralatan Lukis

Adanya perubahan atau penyesuaian jadwal libur kenaikan kelas atau libur semester genap 2024, telah diatur dalam kalender pendidikan masing-masing provinsi. Hal ini juga didasari Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang hari libur nasional dan cuti Bersama. Sehingga beberapa provinsi menetapkan jadwa libur yang berbeda.

Sutoko menyatakan, dengan dikeluarkannya edaran ini pihak sekolah diharapkan sudah bisa menyesuaikan agenda akademiknya. Sehingga peserta didik dapat menyiapkan diri menyambut tahun pelajaran baru, dan orang tua siswa atau walimurid dapat mempersiapkan kebutuhan dan kelengkapan siswa. (*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button