Editor: M. Anton
JITOE – Di tahun 2023 ini, Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Sumatera Selatan (Disperkim Sumsel) akan menyiapkan program lanjutan perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH).
Kepala Dinas Perkim Sumsel, Basyaruddin Akhmad mengatakan sasaran program perbaikan RTLH pada tahun ini adalah 100 keluarga miskin di Kota Palembang dan beberapa daerah lainnya.
Menurut Basyaruddin, pihaknya telah melakukan rapat koordinasi persiapan kegiatan dengan jajaran pemerintah daerah hingga pihak kelurahan/desa. Selain rakor, untuk menentukan rumah warga yang perlu dibantu perbaikannya, pihaknya juga menurunkan tim untuk mengecek kondisi rumah dan kepemilikannya.
“Jika tim menilai layak dibantu karena memenuhi syarat kriteria penerima bantuan perbaikan rumah tersebut, dilakukan proses pendataan dan penyaluran bantuan perbaikan RTLH,” jelasnya, Jumat (27/01/2023).
Selain itu, diharapkan pula melalui program bedah rumah tersebut bisa menata kawasan permukiman setempat menjadi lebih baik dan terbebas dari kekumuhan.
Untuk menata kawasan permukiman kumuh, selain melalui program perbaikan RTLH, pihaknya mengharapkan partisipasi masyarakat yang berada di kawasan yang menjadi sasaran kegiatan tersebut, ujar Basyaruddin.
Sementara itu, khusus kegiatan perbaikan RTLH di Kota Palembang, juga dilakukan koordinasi dengan Dinas Perkim kota setempat, Lurah Bagus Kuning, Lurah Plaju Ilir dan sejumlah perwakilan camat yang daerahnya menjadi sasaran program tersebut. (*)