EkonomiPalembangSUMSEL

Lebaran Telah Lewat, Harga Bawang Merah di Palembang Masih Melambung

JITOE.com, Palembang – Harga bawang merah di pasar tradisional Palembang masih tergolong tinggi meski lebaran telah lewat dua pekan. Menurut Pemerintah Kota Palembang, kenaikan harga tersebut disebabkan oleh cuaca ekstrem yang terjadi di Indonesia.

Kepala Dinas Perdagangan Kota Palembang, Isnaini, menjelaskan bahwa setelah Lebaran memang terjadi kenaikan harga beberapa komoditas, termasuk bawang merah dan cabai merah.

Berdasarkan pantauan di beberapa pasar tradisional seperti pasar Kebun Bunga, Pasar KM 5 dan Pasar Sekip, harga bawang merah berkisar antara Rp65 ribu sampai Rp70 ribu per kilogram.

Baca Juga:   DPKP Palembang Pantau Penjualan Hewan Kurban Aman dari PMK

“Dari lebaran sampe sekarang harga bawang merah nih naik kalaupun turun, dua hari tiga hari naik lagi. Segalo macam sayur – sayuran pun ikut naik semua,” jelasnya.

Isnaini mengatakan hal ini dipicu demand  (permintaan) meningkat sehingga harga juga naik yang diikuti  harga sayur-sayuran yang ikut naik.  Isnaini menjelaskan, meski harga kebutuhan pokok fluktuatif namun pihaknya terus memastikan agar ketersediaan atau stoknya cukup.(*)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button